news

SMK Pius X : Juara I dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah Tingkat Karisidenan Kedu Tahun 2017
Sabtu, 30 September 2017.  Bertepatan dengan Hari Berkabung Nasional mengenang Gerakan 30 S/ PKI tahun 1965, ber-Lokasi di UNTIDAR ( Universitas Negeri Tidar) Kota Magelang diadakan lomba Finalis LKTI 2017 yang bertema :  Pengamalan Nilai-nilai Pancasila sebagai Wujud Cinta Tanah Air. Di dalam anjang final Lomba Karya Tulis Ilmiah ini dikuti 3 Sekolah yang telah tersaring dari 106 makalah LKTI yang masuk panitia yang diikuti oleh SMA/ K/ sederajat se-Karisidenan Kedu , meliputi : Kota Magelang, Kabupaten Magelang,  Kab. Purworejo, Kab. Kebumen, Kab. Temanggung, dan Kab. Wonosobo. Di dalam final yang tersaring adalah SMK Citra Medika Kota Magelang, SMA Seminari Mertoyudan, dan SMK Pius X Magelang.
read more
Koordinasi Sekolah Induk Kluster K-13
Rabu, 20 September 2017, SMK Pius Xmenyelenggarakan Workshop Implementasi Kurikulum 2013, tempat kegiatan di Ruang Graha, dengan peserta dari 7 sekolah imbas di Kota Magelang yang terdiri dari SMKS Pius X, SMKS Citra Medika, SMKS Wiyasa, SMKS Bhakti Medika Wiyata Kristen, SMKS Pendowo, SMKS Kristen 2, dan SMKS Satya Persada yang diikuti oleh 63 peserta dengan 19 instruktur. SMK Pius ditunjuk menjadi Induk Klaster 01 SMKS Kota Magelang. Acara dibuka oleh Kasi SMK, Supono, S.Pd. M.Pd mewakili Kepala BP2MK Wilayah IV. Dalam sambutannya Kasi SMK menekankan bahwa kita harus siap menghadapi paradigma perubahan Kurikulum 2013 tidak hanya memberikan materi saja, tetapi lebih pada pembentukan karakter.
read more
Kami siswa SMK SIAP Kerja....

Setelah lulus dari SMK Pius X mau apa? Nikah, kuliah, kerja atau ngganggur? Ini pertanyaan klasik sekaligus sebagai tantangan bagi siswa SMK setelah 3 tahun belajar di sekolah kejuruan. Tentunya beragam jawaban dari para siswa, semua itu merupakan pilihan mereka masing-masing. SMK Pius X sebagai sekolah kejuruan yang menyiapkan generasi muda untuk meraih masa depannya selalu memberikan jawaban yang terbaik bagi para siswanya, yakni siap memasuki studi lanjut dan siap memasuki dunia kerja sesuai dengan pilihan dan kompetensinya. SMK Pius X bekerjasama dengan Dinas Tenaga Kerja Kota Magelang memberikan Pembekalan Memasuki Dunia Kerja untuk kelas XII. Kegiatan dilaksanakan di Lantai III dengan narasumber dari HRD. Hotel Atria Magelang.

read more
SUKACITA DALAM PELAYANAN

Yayasan Tarakanita Wilayah Jawa Tengah patut bersyukur karena mendapat kunjungan Gembala Baru Terpilih di Keuskupan Agung Semarang, Mgr. Robertus Rubiyatmoko. Acara diadakan pada hari Sabtu, 16 September 2017 di Ruang Graha SMK Pius X Magelang. Kunjungan ini adalah kesempatan yang dinantikan seluruh  karyawan Tarakanita karena telah sekian lama terjadi kekosongan Uskup di KAS. Diawal acara Kepala Devisi Pendidikan Yayasan Tarakanita, Theodolus Tri Sunarto menyampaikan profil singkat yayasan Tarakanita dan sejauhmana keterlibatan karyawan dalam kehidupan menggereja.

read more
KEGIATAN PENDAMPINGAN IMPLEMENTASI KURIKULUM 2013 SMK IN 1 DAN IN 2
Magelang, 20 September 2017. Bertempat di SMK Pius X Magelang diadakan kegiatan pendampingan implemetasi kurikulum 2013 di Ruang Graha. Kegiatan ini berlangsung meulai pukul 08.00 hingga pukul 16.00. Kegiatan ini dihadiri oleh Bpk. Drs.Simpono, M.Pd selaku Kepala Seksi (Kasi) SMK Propinsi Jawa Tengah, Bpk. Drs.Tokibin, M.Pd selaku Koordinator Narasumber Pelatihan, dan juga intruktur-instruktur dari jajaran Kejuruan. Pelatihan ini diadakan untuk memberikan manfaat bagi peserta didik SMK di Kota Magelang dengan mendampingi guru sebagai pendidik dan pengajar dengan nuansa pendidikan yang berkarakter dan berkerangka Kurikulum 2013 Revisi 2016.
read more