Article Detail

KIDS CLASS : COOKING AND FASHION CLASS WITH TK PIUS X

Kamis, 24 Agustus 2023 SMK Pius X mendapatkan kunjungan anak-anak TK Pius X Magelang. Mereka datang dengan diantarkan oleh orangtuanya yang disambut langsung oleh Kepala Sekolah, Guru dan Perwakilan Pengurus OSIS. Setelah berkumpul, anak-anak diajak berdinamika di lapangan basket indoor, diawali dengan gerak lagu sederhana.

Selanjutnya, anak-anak dibagi dalam kelompok untuk masuk ke ruang dapur dan ruang busana. Bersama pendamping Kuliner, anak-anak diajak untuk membuat Mini Pizza. Sebelumnya, pendamping menjelaskan bahan-bahan, langkah-langkah dan bagaimana proses pembuatan pizza. Sedangkan bersama pendamping Desain dan Produksi Busana, anak-anak diberi materi Tie Dye yakni teknik pewarnaan kain dengan zat pewarna untuk menghasilkan pola tertentu yang menarik. Dengan semangat anak-anak mengikuti proses dengan teknik membuat ikatan-ikatan pada kain menggunakan tali atau karet sebelum kain dibubuhi zat pewarna. Bagian kain yang tertutup tali atau karet tidak akan terkena pewarna sehingga menghasilkan aneka motif istimewa.

Setelah selesai, semua anak menikmati Pizza hasil praktik yang mereka buat sendiri. Hemmm….. senangnya melihat anak-anak mengikuti kegiatan dengan semangat dan gembira, terlebih ketika mereka bangga bisa menikmati hasil karyanya sendiri. (Bu-Was)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment